Intel Bayar USD1,5 Miliar ke Nvidia Atas Sejumlah Paten

Dalam postingan ini saya akan me-repost tentang kasus yang di alami oleh dua perusahan besar yang bergerak di bidang ilmu teknologi tepatnya di hardware komputer yaitu perusahaan Intel dan Nvidia, berikut ini pembahasannya dapat anda baca.

SAN FRANCISCO - Intel akhirnya secara resmi membayar sejumlah uang sebesar USD1,5 miliar kepada Nvidia terkait sejumlah paten kunci teknologi komputer. Sebetulnya keduanya merupakan perusahaan hardware yang saling membutuhkan. Namun hal tersebut berubah ketika Nvidia turut menciptakan chipset. Padahal selama ini Nvidia adalah chip grafis yang kompatibel dengan 'otak' milik Intel.

Kasus pun bergulir, Intel menggugat Nvidia pada Februari 2009, perusahaan menyatakan bahwa Nvidia perlu lisensi baru untuk membuat chipset yang kompatibel dengan prosesor Intel terbaru. Nvidia menolaknya, dengan alasan bahwa izin itu telah ada sejak tahun 2004, dan itu sudah cukup. Kedua belah pihak punya banyak hal yang harus dipertaruhkan. Intel membutuhkan kesepakatan paten untuk mengakses teknologi grafis Nvidia. Nvidia diperlukan karena tanpa kemampuan dengan prosesor Intel, bisnis chipset Nvidia pada dasarnya akan mati.

Dikutip PC World, Selasa (11/1/2011), namun pada akhirnya pengadilan justru memutuskan Intel harus membayar Nvidia sebagai biaya lisensi selama 5 tahun ke depan. Dalam pengadilan terbukti justru Intel menemukan dirinya dalam posisi tidak membayar Nvidia untuk mendapat lisensi paten seluruh Nvidia yang termasuk bagian dari kesepakatan, sedangkan Nvidia mendapatkan izin untuk beberapa paten Intel, namun tidak produk-produk Intel, terutama mikroprosesor dan chipset berdasarkan desain x86.

Sumber Lintas Berita

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Deepfreeze dan Undeepfreeze 7 Full